-->

Tips dan Trick Merintis Usaha

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang tips dan trick merintis usaha. Usaha yang dimaksud di sini merupakan usaha bisnis. Dengan kalimat lain dapat dikatakan bahwa usaha yang dimaksud merupakan bagaimana cara berpenghasilan dari produksi barang atau jasa.

Sebagaimana kita ketahui bahwa usaha atau bisnis ini berkaitan erat pada produksi barang dan jasa. Tetapi di sini, kita dituntut untuk bisa membedakan yang mana usaha dan yang mana bekerja.

Tips dan trick memulai usaha ini erat kaitannya dengan pembahasan proposal usaha. Mengapa? Tentunya karena membuat proposal usaha merupakan salah satu faktor yang harus dikuasai oleh seorang pengusaha. Begitupula dengan cara membuat proposal usahanya.

Tips dan trick merintis usaha


Jadi kalau dikategorikan maka akan ada empat kategori.

1. Usaha barang
2. Usaha jasa
3. Bekerja barang
4. Bekerja jasa

Simpelnya, pengusaha dan pekerja itu beda.

Jadi, ini dia tips dan trick merintis usaha


Pertama, mulai dengan ide. Sebagai seorang pengusaha, kita harus memiliki ide yang cemerlang. Ide ini untuk menghasilkan konsep tentang produk apa yang akan dihasilkan, bagaimana pemasarannya, dan memperhitungkan kerugiannya.

Kedua, memulai mengeksekusi ide yang telah dikonsepkan. Ide tersebut harus dituangkan dalam tulisan. Kemudian mulai lah melangkah step by step. Mulai lah berkomunikasi dengan kolega-kolega yang diperhitungkan dapat membantu mensukseskan usaha kita ini.

Berikut ini tips dan trick merintis usaha jenis barang

Kita akan mensimulasikan usaha makanan ringan makaroni (Lihat contoh proposalnya di sini). Untuk diketahui bersama bahwa makanan dari makaroni ini sedang hangat diburu oleh pemuda-pemudi. Banyak penjual makanan ringan dari makaroni ini berinovasi membuat resep makaroni agar usahanya maksimal. Meskipun sebenarnya resep makaroni sederhana, tetap kita harus berusaha berinvasi untuk meberikan rasa baru.

Pertama, sebelum memulai segalanya, pastikan kita telah melakukan survei pasar. Misalnya di suatu daerah telah dilakukan survei yang menyatakan bahwa produksi makanan ringan makaroni masih jarang ditemukan.

Sedangkan konsumen bagi makanan ringan makaroni itu sangat lah banyak baik dari kalangan anak-anak maupun dewasa. Maka dari itu, di daerah tersebut kita dapat merintis usaha makanan ringan makaroni.

Kedua, kita sebagai pelaku usaha harus sudah mendeskripsikan usaha atau bisnis yang akan kita rintis. Dimulai dari resep makaroni, rasa makaroni, penyajian makaroni, dan pemasaran makaroni.

Deskripsi usaha atau bisnis harus sudah tergambar sebelum dimulainya usaha. Jika tidak, dikhawatirkan terjadi kebingungan setelah kita melakukan usaha tersebut. Nantinya kebingungan itu akan menjadi sebab kegagalan usaha.

Ketiga, kita harus memperhitungkan anggaran dan segala perhitungan keuangan. Dimulai dari modal, rencana penjualan, dan juga laba atau hasil penjualan. Hal ini sangat penting guna mengukur tingkat keberhasilan usaha yang kita rintis.

Hal normatif lainnya yang perlu ditekankan kepada pelaku usaha adalah perjuangan dan doa. Dalam menjalankan sesuatu, termasuk di dalamnya usaha atau bisnis, kita harus selalu giat dalam berjuang dibarengi dengan doa yang terus dipanjatkan.

Sekian tips dan trick memulai usaha dari kami, semoga bermanfaat.

0 Response to "Tips dan Trick Merintis Usaha"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel